0

FIFA World Cup 1938, France

Posted by Unknown on 23.56
     
     FIFA World Cup 1938 adalah Piala Dunia FIFA ke-tiga, yang diselenggarkan di Perancis, dari 4 Juni hingga 19 Juni 1938. Italia menjadi juara untuk kedua kalinya secara berturut-turut, setelah mengalahkan Hongaria pada pertandingan final dengan skor 4–2. Pencetak gol terbanyak adalah pemain Brasil, LeĆ“nidas dengan 8 gol.

   Tim nasional sepakbola Indonesia memiliki kebanggaan tersendiri, menjadi tim Asia pertama yang berpartisipasi di Piala Dunia FIFA pada tahunn 1938. Saat itu mereka masih membawa nama Hindia Belanda dan kalah 6-0 dari Hungaria yang mana pertandingannya diselenggarakan di Stadion Velodrome Municipale, Reims dengan wasit asal Prancis Roger Conrie, pada  tanggal 5 Juni 1938, yang hingga kini menjadi satu-satunya pertandingan bagi tim sepak bola Indonesia di turnamen Piala Dunia.



Hindia-Belanda vs Hongaria

Berikut daftar pemain Dutch East Indies (Indonesia) yang bertanding di Piala Dunia tahun 1938 Prancis.

Pemain Utama :

Mo Heng TAN (GK), Achmad NAWIR, Hong Djien TAN, Frans MEENG, Tjaak PATTIWAEL, Hans TAIHUTTU, Suvarte SOEDARMADJI, Anwar SUTAN, Henk SOMMERS, Frans HUKON, Jack SAMUELS

Cadangan :


J. HARTING (GK), Mo Heng BING, DORST, TEILHERBER, G. FAULHABER, R. TELWE, See Han TAN, G. VAN DEN BURGH


Pelatih
: Johannes VAN MASTENBROEK (NED)



Hindia-Belanda

Berikut Hasil pertandingan FIFA World Cup 1938 :

Babak Pertama 

4 Juni 1938

Swiss 1-1 Germany (Andre abegglen '43 : Jupp Gauchel '29)

5 Juni 1938

Italy 2-1 Norwegia (Pietro Ferraris '2, Silvio Piola '94 : Arne Brustad '84)

France 3-1 Belgia (Emile Veinante '1, Jean Nicolas '16,'69 : Henri Isemborghs '38)

Brazil 6-3 Polandia (Leonidas '18,'93,'104, Romeu '25, Peracio '44,'71 : Fryedryk Szerfke '23.p, Ernest Wilimowski '53,'59,'89,'118)

Cekoslowakia 3-0 Belanda (Josef Kostalek '93, Oldrich Nejedly '111, Josef Zeman, 118')

Hongaria 6-0 Hindia-Belanda (Vilmos Kohut '13, Geza Toldi '15, Gyorgy Sarosi '28, '89, Gyula Zsengeller '35, '76)

Swedia - Austria (Austria mengundurkan diri)

Kuba 3-3 Rumania (Hector Socorro '41, Tomas Fernandez '61, Juan Tunas '101 : Silviu Bindea '38, '93, Luliu Baratki '88)

Pertandingan Ulangan Babak Pertama

9 Juni 1938

Swiss 4-2 Germany (Eugen Wallaschek '42, Fredy Bickel '64, Andre Abegglen '75 '78 : Wilhelm Hahnemann '8, Ernst Loertscher '22.og)

Kuba 2-1 Rumania (Hector Socorro '51, Carlos Oliveira 53'  : Stefan Dobai '35)

Perempat Final

12 Juni 1938

Italy 3-1 France (Gino Colaussi '9, Silvio Piola '51'72 : Oscar Heisserer '10)

Brazil 1-1 Cekoslowakia (Leonidas '30 : Oldrich Nejedly '65.p)

Hongaria 2-0 Swiss (Gyorgy Sarosi '40, Gyula Zsengeller '89)

Swedia 8-0 Kuba (Tore Keller '9, '80, '81, G.Wetterstrom '32,'37' '44, Arne Nyberg '84, Harry Andersson '90)

Pertandingan Ulangan Perempat Final

14 Juni 1938

Brazil 2-1 Cekoslwakia (Leonidas '57, Roberto '63 : Vlastimil Kopecky '25)

Semifinal

16 Juni 1938

Italy 2-1 Brazil (Gino Colaussi '51, Giuseppe Meazza '60.p : Romeu '87)

Hungaria 5-1 Swedia (Gyula Zsengeller '19 '39, '85, Ferenc Sas '3, Gyorgy Sarosi '65 : Arne Nyberg '1)

Perebutan Tempat Ketiga

19 Juni 1938

Brazil 4-2 Swedia (Romeu '44, Leonidas '63, '74, Peracio '80 : Sven Johansson '28, Arne Nyberg '38)

Final

19 Juni 1938

Italy 4-2 Hongaria (Gino Colaussi '6, '35, Silvio Piola '16 '82 '24 : Pal Titkos '8, Gyorgy Sarosi  '70)

Rekaman Hindia-Belanda vs Hongaria

0

HKFA International Youth Invitational Tournament 2013, Hongkong

Posted by Unknown on 13.33


     Tanpa hingar bingar dengan pemberitaan Timnas U-19 yang sempat melakukan pemusatan latihan di kompleks olahraga PT Freeport Timika Papua. dan hanya selama seminggu, terhitung sejak 7 sampai 14 Februari. 2013 berhasil mempersembahkan kembali Juara diturnamen HKFA International Youth Invitational Tournament 2013, setelah dalam laga terakhir melawan Malaysia yang berlangsung di Po Kong Village, Road Park, Hongkong, bermain imbang dengan skor 0-0.

     Kemenangan ini merupakan kelanjutan dari kemenagan tahun 2012 yang pada waktu itu Indonesia diwakili oleh Timnas U-17. dan merupakan kemenangan/juara yang ke dua kali berturut-turut dari Timnas Garuda muda Indonesia di ajang Internasionel Turnament HKFA International Youth Invitational Tournament ini.

     Keberhasilan Timnas Indonesia itu didapat setelah di pertandingan sebelumnya Indonesia bermain Imbang dengan Melawan Singapura dengan skor imbang 2- 2 dan dilanjutkan dengan pertandingan kedua Timnas U-19 berhasil mengalahkan tuan rumah Hongkong dengan sekor cukup telak 2-0 , sementara Malaysia dalam turnamen ini berhasil membukukan Poin yang sama dengan Timnas Indonesia tapi kalah dalam selisih gol memasukan dibanding dengan timnas Malaysia.

Berikut hasil Pertandingan di HKFA 2013
  • 17 Februari 2013 Malaysia U-19 Vs Hongkong U-19 (1-1)

  • 18 Februari 2013 Indonesia U-19 Vs Singapura  U-19 (2-2)

  • 19 Februari 2013 Indonesia U-19 Vs U-19 Hongkong  U-19 (2-0)

  • 19 Februari 2013 Malaysia U-19 Vs Singapura U-19 (2-0)

  • 20 Februari 2013 Malaysia U-19 Vs Indonesia U-19 (0-0)

  • 20 Februari 2013 Hongkong U-19 Vs Singapura U-19 (2-2)
    Dalam Turnamen ini Indonesia disamping juara HKFA 2013, dua pemain Timnas U-19 Gavin Kwan Adsit dan Mariando juga terpilih sebagai Most Valuable Players atau pemain berpanampilan terbaik sepanjang laga tournament HKFA 2013 ini.


0

Rekor kemenangan timnas Indonesia 13-1 Filipina (Tigers Cup 2002)

Posted by Unknown on 13.12
     

      Pada tanggal 23 Desember 2002, timnas Indonesia dan timnas Filipina akan saling berhadapan di penyisihan grup A Tigers Cup 2002 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

     Pertandingan ini dikenang sebagai pertandingan bersejarah bagi seluruh rakyat Indonesia, karena dalam pertandingan tersebut menghasilkan 14 gol, 13 gol untuk Indonesia, dan 1 gol untuk Filipina. Skor dari pertandingan ini merupakan yang terbesar dalam sejarah sepak bola di Asia Tenggara, karena tidak pernah ada tim yang mampu mencetak 13 gol ke gawang lawan.

     Sebelum pertandingan ini Indonesia membutuhkan kemenangan lebih dari 3 gol untuk maju ke babak berikutnya, karena pada saat yang sama Vietnam mengalahkan Myanmar dengan skor 4-2.

     Indonesia memulai permainan dengan sangat cepat. Tanpa diduga, Indonesia mampu menghancurkan pertahanan Filipina dan mencetak 7 gol di babak pertama.

     Di babak kedua, lagi-lagi Indonesia mencetak 6 gol, meskipun Filipina telah memperkecil dengan 1 gol, namun Indonesia akhirnya melaju ke semifinal dengan mengumpulkan 8 poin, di bawah tim nasional Vietnam yang menjadi juara grup dengan 10 poin, dan timnas Myanmar berada di peringkat ketiga dengan selisih hanya satu poin dari Indonesia. Sementara itu, tim nasional Filipina berada di dasar klasemen dengan 0 poin.

      Setelah lolos di penyisihan grup A, timnas Indonesia ditantang oleh timnas Malaysia. Dibabak Semifinal ini timnas Indonesia berhasil menghapus harapan Malaysia untuk melangkah ke babak Final lewat gol tunggal Bambang Pamungkas di menit ke 75. sementara di pertandingan yang lain Thailand berhasil menyingkirkan Vietnam dengan skor 4-0.

     Akhirnya babak Final Tigers Cup 2002, mempertemukan timnas Indonesia dengan timnas Thailand. setelah bermain imbang 2-2, akhirnya pertandingan harus ditentukan lewat tendangan adu penalti. dari 4 pemain yang melakukan tendangan penalti untuk Indonesia, 2 diantaranya gagal menjalankan tugasnya yaitu Sugiantoro dan Sandy. Sedangkan Bambang dan Imran berhasil menggetarkan gawang Thailand.. Sementara 4 pemain Thailand berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Dan akhirnya Thailand keluar sebagai juara, dengan skor akhir 2-2 (4-2.pk)

Match Details

Event :
Tigers Cup 2002 (Grup A)

Date : 23 Desember 2002
Match : Indonesia 13 - 1 Filipina
Goals : 
Indonesia : Bambang Pamungkas 1',29',35',82'; Zaenal Arif 6',38',41',57'; Budi Sudarsono 16'; Sugiantoro 55',75'; Imran Nahumarruri 81'; Licuanan (og) 88'
Filipina : Ali Go 78'
Venue : Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta
Referee : Khanthacai Virat (Thailand)
Attendance : 50,340


Pemain Indonesia tertunduk lesu setelah dikalahkan Thailand di babak Final

Copyright © 2009 The Star Fire All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.